Pages

topbella

Selasa, 27 Mei 2014

Bersyukur dan Bersabar

# Bersyukur ketika Senang, Bersabar ketika Mendapat Bencana #

Dari Shuhaib bin Sinan radhiyallahu 'anhu dia berkata, Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,
"Alangkah mengagumkan keadaan orang yang beriman, karena semua keadaannya (membawa) kebaikan (untuk dirinya), dan ini hanya ada pada seorang mukmin; jika dia mendapatkan kesenangan dia akan bersyukur, maka itu adalah kebaikan baginya, dan jika dia ditimpa kesusahan dia akan bersabar, maka itu adalah kebaikan baginya." (HR. Muslim no. 2999)

Hadits yang agung ini menunjukkan besarnya keutamaan bersyukur di saat senang dan bersabar di saat susah, bahkan kedua sifat inilah yang merupakan penyempurna keimanan seorang hamba. Abdullah bin Mas'ud berkata: "Iman itu terbagi menjadi dua bagian; sebagiannya (adalah) sabar dan sebagian (lainnya adalah) syukur." (Uddatush shaabiriin, hal. 88)

====================
http://muslim.or.id

0 komentar:

Posting Komentar

About Me

 
nrayuans's Blog© DiseƱado por: Compartidisimo